Jumat, 18 April 2014. Meski hari ini adalah hari libur
nasional dalam rangka wafatnya Yesus Kristus, lanjutan pertandingan futsal
Milad MAN 3 Kediri ke-22 Reborn berlangsung.
Sebenarnya hari ini tidak dilangsungkan kegiatan lomba Milad,
jika melihat pada jadwal perlombaan di juklak. Namun, panitia memutuskan untuk
diselenggarakan pertandingan pada hari libur ini, melihat semakin mepetnya
jadwal yang ada. Khususnya lomba futsal yang menggunakan sistem setengah
kompetisi yang memakan waktu cukup lama. Sebelumnya panitia juga sudah
menjadwal pertandingan yang dilangsungkan pada hari efektif biasa, namun
kendala-kendala yang ada pada hari H membuat panitia menata ulang jadwal yang
ada.
Adalah cuaca atau kondisi yang tidak mendukung. Hujan yang
mengguyur beberapa kali membuat pertandingan-pertandingan mengalami penundaan. Khususnya
lomba yang diselenggarakan di lapangan atau outdor. Hal ini membuat
terselenggaranya pertandingan jadi tidak pasti. Akhirnya, panitia memutuskan
untuk melangsungkan babak penyisihan grup di hari libur nasional ini, karena pekan
depan futsal sudah memasuki babak selanjutnya.
Grup F yang harus melakoni laga sisanya pada hari ini. Grup
ini dihuni oleh X-5, X-6, XI-IPS 4, dan XI-IPA 5. Hari ini menyisakan laga
antara XI-IPS 4 melawan X-6 dan XI-IPA 5 melawan X-5.
Dijadwalkan pertandingan berlangsung pada pukul 08.00 tepat
pun mengalami kemoloran. Entah salah perkiraan atau ketidaktahuan panitia,
ketika jam menunjukkan pukul delapan tepat, lapangan masih digunakan latihan sparring
pemain basket MAN 3 Kediri. Hal ini menjadi tontonan tersendiri bagi para
pemain yang akan bertanding. Akibatnya pertandingan molor sekitar setengah jam.
Hari ini juga diwarnai insiden WO atau walkover dari
pemain XI-IPS 4, dikarenakan pemain yang hadir kurang dari batas minimum pemain
inti.
Simbolisasi WO dari X-6. Melakukan tendangan ke gawang |
Mr. R
Photo : Mr. R
Photo : Mr. R
0 comments:
Posting Komentar